Hasil survei Lembaga Survei Indonesia (LSI) menempatkan Partai Gerindra di posisi teratas elektabilitas parpol peserta Pemilu 2024. PDIP dan Golkar menempel di posisi kedua dan ketiga.
LSI melakukan survei pada 10-11 Januari 2024 lalu. Sampel sebanyak 1.206 responden yang dipilih secara acak melalui metode double sampling. Sementara margin of error survei diperkirakan kurang lebih 2,9 % pada tingkat kepercayaan 95 % (Detik.com Sabtu, 20/1/2024).
Adapun Gerindra mendapatkan elektabilitas sebesar 20,8 %, PDIP 20,4 %, dan Golkar 11,5 %. Hasil yang positif tentunya untuk partai Gerindra. Namun, menjadi 'warning' serius untuk PDIP, yang telah sukses memenangkan Pemilu sebanyak dua kali beruntun itu.
Berikut hasil lengkap survei LSI terhadap elektabilitas parpol peserta Pemilu 2024.
1. Gerindra 20,8%
2. PDIP 20,4%
3. Partai Golkar 11,5%
4. PKB 9,0%
5. PKS 6,1%
6. NasDem 5,6%
7. Demokrat 4,8%
8. PAN 4,7%
9. PPP 2,3%
10. PSI 2,2%
11. Perindo 1,2%
12. Gelora 0,4%
13. Hanura 0,3%
14. Partai Buruh 0,2%
15. Partai Ummat 0,2%
16. PBB 0,2%
17. PKN 0,2%
18. Partai Garuda 0,1%
19. Tidak tahu/tidak menjawab 10 %
Berdasarkan hasil survei tersebut dapat diketahui bahwa ada 8 parpol yang lolos ke parlemen karena melewati 4 %. Sementara 10 parpol lainnya diprediksi belum bisa menembus nilai elektabilitas 4 %.
Hasil Survei LSI: Gerindra di Posisi Teratas, Disusul PDIP dan Golkar
Redaksi
Sabtu, 20 Januari 2024 - 20:00:00 WIB
Foto: JawaPos.com
Pilihan Redaksi
IndexOJK Sebut Masyarakat Merugi Rp4,1 Triliun
Penambangan Emas Ilegal di Kuantan Singingi Terbongkar, Pelaku Ditangkap
Polda Riau Amankan Tiga Penambang Emas Ilegal di Kuantan Singingi
Tulis Komentar
IndexBerita Lainnya
Index Politik
Pilkada Jakarta, PDIP Resmi Dukung Duet Pramono Anung-Rano Karno
Kamis, 29 Agustus 2024 - 05:30:00 Wib Politik
Muncul Isu Hubungan Jokowi dan Prabowo Retak, Begini Respons Prabowo Subianto
Ahad, 25 Agustus 2024 - 11:30:00 Wib Politik
Cak Imin Kembali Terpilih sebagai Ketum PKB Periode 2024-2029
Ahad, 25 Agustus 2024 - 10:00:00 Wib Politik
Putusan MK dan Kans Anies Maju Pilgub Jakarta Terbuka Lebar
Rabu, 21 Agustus 2024 - 14:00:00 Wib Politik